Tips: Memanfaatkan Thesaurus untuk Memperluas Perbendaharaan Kata

puns-galore-9__880

sumber: http://www.boredpanda.com/puns-9/

Jadi, apakah Thesaurus itu salah satu jenis dinosaurus? 😀

Hihi, bukan. Menurut definisi di Google, thesaurus adalah “a book that lists words in groups of synonyms and related concepts“. Sebuah buku yang memuat kata-kata dalam kelompok sinonim dan konsep terkait. Saya sendiri, sebagai seorang pengguna aktif Microsoft Word, sudah terbiasa memanfaatkan thesaurus sejak lama, dan saya ingin berbagi pengalaman saya ini dengan teman-teman.

Mencari arti kata dengan Thesaurus, bukan kamus

Seperti diceritakan di post BEC yang ini, saya juga merasa lebih cepat paham atau hapal suatu kata asing jika saya melihat artinya dalam bahasa Inggris. Dan karena sebagian besar waktu saya dihabiskan di depan komputer, saya biasanya langsung membuka thesaurus di microsoft word jika ada kata bahasa Inggris yang tidak saya pahami.

Misalnya, saya ingin melamar beasiswa dan membaca kalimat ini dalam persyaratannya, “In your scholarship application letter, you should elaborate on your distinctive qualifications and strengths.“. Saya tidak paham dengan arti kata distinctive dan elaborate. Maka saya ketik kata distinctive di Microsoft Word, klik kiri untuk memosisikan kursor pada kata tersebut, lalu tekan tombol shift+F7 untuk memunculkan thesaurus.

thesaurus2

Gambar 1. Tampilan thesaurus (di panel sebelah kanan) untuk kata “distinctive”.

Nah, dari pilihan kata-kata yang ditampilkan thesaurus, biasanya pasti ada yang saya pahami, misalnya di gambar 1, saya paham arti kata “unique“. Jadi di sini saya paham bahwa “distinctive” mirip artinya dengan “unique“. Horeee… perbendaharaan kata saya bertambah ^^, . Silakan teman-teman coba dengan “elaborate” dan kata yang lain ya 🙂 .

Thesaurus untuk menulis dengan perbendaharaan kata yang lebih luas

Selain untuk mencari arti kata, saya juga kadang menggunakan thesaurus untuk membuat tulisan saya tidak monoton. Misalnya *lagi-lagi contohnya pelamar beasiswa nih 😀 * dalam riwayat hidup singkat, saya ingin menulis ini:

I got my bachelor’s degree in Mechanical Engineering from University of Indonesia.”

Dengan cara yang sama, saya posisikan kursor di kata “got“, dan dari beberapa pilihan kata yang ada, saya merasa saya bisa membuat kalimat saya lebih menarik dengan kata “obtained“: I obtained my bachelor’s degree  in Mechanical Engineering from University of Indonesia.

thesaurus3

Gambar 2. Tampilan thesaurus untuk kata “got”.

Dengan cara yang sama, saya berusaha membuat kalimat berikut ini menjadi lebih menarik dan tidak monoton:

My bachelor’s final project and thesis gave me a good experience of doing research.  

menjadi: My bachelor’s final project and thesis provided me with a(n) excellent/useful experience of performing/conducting research.  

😀 Gimana? *fyuh capek juga yak*

Sebetulnya masih banyak catatan lain untuk penggunaan thesaurus ini (termasuk rambu-rambu untuk berhati-hati 😀 ). Tapi sekarang admin mau istirahat dulu…semoga lain waktu post ini bisa disambung lagi dan semoga pengalaman ini bermanfaat ya untuk teman-teman! Kalau teman-teman gimana, pernah menggunakan thesaurus juga? Atau punya tips lain? Silakan bagi yang mau komentar di bawah… 😉

* * *

Catatan tambahan: Ingin berbagi pengalaman atau tips terkait belajar bahasa Inggris di blog ini? Boleh loh ditulis lalu dikirim kepada kami (email: blogenglishclub@gmail.com). Kami tunggu ya 😀 .

16 thoughts on “Tips: Memanfaatkan Thesaurus untuk Memperluas Perbendaharaan Kata

    • Vita says:

      @Wien dan @Arbiyanti (sesama pengguna thesaurus.com)
      Kemarin saya sempat ngintip thesaurusnya Merriam-Webster.com , itu malah lebih lengkap penjelasan dan pengelompokan kata-katanya, malah ada contoh kalimat segala..

      Tapi saya terbiasa yang cepet sih, pake shift + F7 di Word 😀
      *pengguna setia WIndows nih kayaknya 😛

      Liked by 2 people

      • arbiyanti says:

        @Vita: iya..kadang2 gw juga pake Merriam-Webster, tapi mesti online internet, kan? sementara kalo ngetik2 Microsoft Word seringnya gak terhubung internet. Btw, PC di tempat kerja gak bisa pake shift+F7, tapi mouse klik-kanan trus liat synonyme, trus liat Thesaurus. Daan.. gw baru engeh klo ternyata ada übersetzen (translate) juga di Windows tea. Hehe.. gaptek euy 😀

        Like

  1. Sandrine Tungka says:

    Ini menarik. Saya sangat jarangggg, hampir bisa dibilang tidak pernah menggunakan Thesaurus, mungkin karena faktor di tempat kerja yang sukanya pake kata-kata itu saja tapi kalau diganti kata-kata lain langsung bingung dan dianggap kesalahan besar. Hehehe…
    Tapi ini bermanfaat untuk menulis di blog.. Makasiiihhh… Harus banyak-banyak pakai Thesaurus niyh.

    Liked by 1 person

  2. Hafidh Frian says:

    Wih baru tau ada tool yg begini di ms word. Banyak fasilitas dr software yg belum dimanfaatkan secara maksimal nih. Makasih infonya 🙂

    Like

  3. Gara says:

    Wah iya juga ya, ada di Ms Word :hehe. Bagus nih buat mengetik dalam bahasa Inggris, menambah perbendaharaan kata. Terima kasih buat tipsnya ya, bagaimanapun kaya kosakata kan membuat tulisan lebih menarik dan “berkelas” :hehe :peace.

    Like

Leave a comment